Kulit wajah makin hari makin merah karena iritasi, dan perlu segera ditenangkan. Aku ngerasa pakai toner dan moisturizer yang bener aja nggak cukup, juga perlu serum yang pas.
Setelah menimang-nimang, akhirnya aku memutuskan buat pake serum ini, karena aku percaya sama Liah Yoo (founder Krave Beauty) yang sering mengomunikasikan soal pentingnya gentle skincare buatmu demi menjaga skin barrier, pas banget sama kondisi kulitku yang skin barrier-nya carut marut masa itu.
Pada 1 botol serum ini, ada beberapa key ingedients yang dikomunikasikan, yaitu:
- 10% Tamanu Oil : salah satu oil yang pernah di-rave oleh Liah Yoo karena efektifitasnya untuk menyamarkan hiperpigmentasi dan mengembalikan elatisitas kulit. Namun, penggunaan minyak ini terlalu banyak dapat berpotensi menyumbat pori-pori.
- Safflower Oil & Rosehip Oil : Berfungsi untuk menyeimbangkan tekstur thick dari tamanu oil dengan manfaat menyembuhkan luka.
- 2% Niacinamide : Meratakan kompleksi kulit dan menguatkan skin barrier.
- Ceramides, Squalene and Vegan Cholesterol from Soybeans : Bermanfaat untuk melembapkan kulitmu.
- Vitamin E dan Oat Kernel Flour: Berfungsi sebagai anti-aging agent.
Add caption |
Botolnya transparan memudahkanku buat ngecek seberapa banyak produk yang tersisa, dilengkapi dengan pump yang mempermudah pemakaian juga menjaga kualitas produk karena nggak perlu colek-colek. Nggak kayak serum-serum biasa yang teksturnya cenderung cair, serum ini seperti emulsion atau lightweight moisturizer--eits, tapi penyerapannya cukup cepat kok. Warnanya hijau muda banget dengan wangi yang agak 'nyong-nyong' berasal dari tamanu oil yang memang memiliki konsentrasi cukup besar, buat sebagian orang wanginya cukup mengganggu.
Pendapatku soal produk ini?
Buat mengembalikan kondisi kulitku yang kacau balau (mudah kemerahan, iritasi, kering banget, sering terasa pedih, dan kalau malam bisa beruntusan), ini BAGUS BANGET!! Butuh sekitar setengah botol produk untuk merasakan efek yang cukup signifikan, dan setelah menghabiskan sebotol produk ini, aku merasa kulitku balik jadi lebih stabil, yaitu iritasi jauh lebih berkurang dibandingkan sebelumnya.
Aku pakai untuk pagi dalam malam sekitar 2 pump sekali pakai untuk seluruh wajah. Dalam 1 botol berisi 45mL ini habis dalam jangka waktu 2-3 bulan.
Apakah aku akan repurchase produk ini? Nggak. Produk ini memang bagus sebagai pertolongan pertama pada kulit bermasalah, yang bener-bener perlu ditenangkan. Tapi, ketika kulit sudah lebih tenang dan stabil, produk ini tidak membuat kulit improve lebih (yaa, paling nggak di kulitku kayak gitu)
Pros:
+ cucok banget buat menenangkan kulit yang bermasalah
+ mudah menyerap
+ botolnya cukup kokoh
Cons:
- baunya lumayan mengganggu buat sebagian orang
- sulit dicari dan banyak palsunya (hati-hati!)
Wah penasaran banget sama produk ini, cuma banyak yang bilang emang baunya luar biasa hahah. Eh ini udah ada KW-nya kah??
ReplyDeleteYesss aku baca udah ada yang bilang kalo dia beli yg palsuu. Soalnya kan harganya mayan dan gitu susah dicarinya, itu bisa jadi peluang buat palsuin kan tuh 🤔
Delete
ReplyDeleteIzin promo ya Admin^^
bosan tidak ada yang mau di kerjakan, mau di rumah saja suntuk,
mau keluar tidak tahu mesti kemana, dari pada bingung
mari bergabung dengan kami di ionqq^^com, permainan yang menarik
ayo ditunggu apa lagi.. segera bergabung ya dengan kami...
add Whatshapp : +85515373217 ^_~ :))